Upaya Mewujudkan Semangat Kebangsaan Di Kalangan Masyarakat

Upaya mewujudkan semangat kebangsaan di kalangan masyarakat

Sebagai makhluk sosial tentu tak terlepas dari peran orang lain. Begitulah kehidupan dalam masyarakat. Untuk tetap mempertahankan kondisi lingkungan yang aman, tentram, damai, serta kondusif perlu yang namanya 'semangat kebangsaan'.

Semangat kebangsaan erat kaitannya dengan rasa nasionalisme atau juga cinta tanah air. Hal tersebut harus dimiliki oleh setiap warga negara Indonesia guna menciptakan kehidupan berbangsa dan bernegara yang sesuai dengan cita-cita bangsa.

Adanya semangat kebangsaan yang tinggi dalam suatu masyarakat tentu mendorong timbulnya persatuam dan kesatuan. Maka dari itu perlu dilakukan berbagai macam cara.

Contoh Upaya Mewujudkan Semangat Kebangsaan Di Kalangan Masyarakat:


  1. Aktif Melakukan Sosialisasi

Sosialisasi sangat penting untuk menyabarkan pengetahuan akan pentingnya semangat kebangsaan. Sebab kurangnya pengetahuan serta pemahaman masyarakat akan berdampak pada kehidupan masyarakat itu sendiri.

Jika sosialisasi terus digalakkan, bukan tak mungkin perpecahan itu terjadi. Dan yang paling utama dari proses sosialisasi adalah akibat setelahnya. Apakah ada perubahan atau tidak. Tapi setidaknya sudah berusaha.


  1. Mengutamakan Kepentingan Bersama

Menempatkan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi termasuk cerminan dari semangat kebangsaan yang ingin bangsanya menjadi lebih baik menurut kepentingan bersama seluruh elemen masyarakat. Sikap ini perlu ditanamkan sejak dini dengan mulai berlatih dari hal-hal kecil.

Ketika bersosialisasi dengan masyarakat hendaknya saling hormat dan menghargai. Siapa pun itu. Yaitu lewat mendahulukan kepentingan bersama.


  1. Ikut Berpartisipasi Dalam Kegiatan Sosial

Memulai perubahan sebaiknya diawali dari yang kecil terlebih dahulu. Seperti di kalangan masyarakat. Salah satu hal positif turun temurun warisan nenek moyang bangsa kita adalah budaya gotong royong. Budaya tersebut memiliki andil yang terbilang cukup berpengaruh dalam upaya mewujudkan semangat nasionalisme.


  1. Mengikuti Pemilu

Sebagai warga negara yang baik sudah sepantasnya kita mengikuti pemilu. Entah sebagai pemilih atau yang dipilih. Karena bagaimana pula kita hidup di dalamnya. Jadi tidak etis apabila ada seseorang yang tidak ikut pemilu.

Di kalangan masyarakat dalam skala kecil memungkinkan terjadinya perbedaan pilihan maupun pendapat. Oleh karena itu, hal tersebut merupakan masalah yang umum terjadi dan tidak perli diperpanjang demi terwujudnya semangat kebangsaan.


  1. Rela Berkorban

Gagasan rela berkorban demi kepentingan bangsa bukanlah hal baru lagi. Maksud dari rela berkorban itu ssndiri tidak melulu ikut perang, menodongkan senjata, dan lain sebagainya. Melainkan berkorban sesuai profesi dan kemampuan.

Sama halnya dengan para pahlawan terdahulu. Mereka rela bertaruh harta, benda, serta nyawa sekalipun. Perjuangan dan pengorbanan mereka patut diapresiasi dan diteladani. Sehingga semangat kebangsaan atau nilai rasionalisme dapat terwujud.


  1. Menuntut Ilmu Setinggi Mungkin

Yang terakhir ini terkhusus pelajar. Apabila sumber daya manusia dari suatu bangsa kualitas dan kuantitasnya seimbang maka kemajuan bangsa pun tercapai. Selain itu, pemikiran-pemikiran dari orang berpengetahuan yang dibarengi rasa cinta tanah air sangat berguna bagi nasib bangsa ke depannya.

Mencari ilmu bisa dari mana saja. Bukan hanya di pendidikan formal. Melainkan dari hal-hal sederhana yang dijumpai sehari-hari. Terlebih menyangkut sesuatu yang berhubungan dengan negara.


Itulah sedikit gambaran mengenai beberapa macam upaya dalam mewujudkan semangat kebangsaan di kalangan masyarakat. Untuk dapat merealisasikan upaya tersebut perlu adanya kontribusi dari seluruh lapisan masyarakat yang dimulai dari diri sendiri. Demi terciptanya semangat kebangsaan yang tinggi dalam kalangan masyarakat.

Semangat kebangsaan yang telah tertanam pada diri masing-masing anggota masyarakat harus senantiasa dipupuk. Oleh karena itu, seyogyanya upaya mweujudkan semangat kebangsaan dijalankan oleh seluruh warga negara. Tanpa melihat siapa pun itu dan apa pun profesinya.

Baca juga: Faktor pendorong serta penghambat persatuan dan kesatuan bangsa


Kesimpulan

Dalam rangka mewujudkan semangat kebangsaan dapat dilakukan dengan enam cara berikut ini:

  1. Aktif Melakukan Sosialisasi

  2. Mengutamakan Kepentingan Bersama

  3. Ikut Berpartisipasi Dalam Kegiatan Sosial

  4. Mengikuti Pemilu

  5. Rela Berkorban

  6. Menuntut Ilmu Setinggi Mungkin

Keenam poin tersebut dapat terealisasikan apabila didukung oleh semua pihak.


Apabila ada kesalahan ejaan atau kata silakan tinggalkan jejak di kolom komentar. Kritik dan saran dari Anda sangat membantu dalam proses menulis saya. Jika ingin bertukar pikiran silakan DM melalui Ig: @lathifah_saadah.


Ingin memiliki buku paket Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan SMA MAK Kelas X KEMENDIKBUD K13 Revisi 2017 DIKNAS - PKN SMA Kelas 10? Silakan klik DI SINI

Post a Comment

0 Comments