13 Rekomendasi Ebook/Buku Elektronik Edukatif untuk Anak

Hi, guys. Apa kabar kalian? Semoga dalam keadaan baik-baik saja, ya.

Di kesempatan kali ini aku akan membahas mengenai ebook atau buku elektronik khusus untuk anak -for kids. Sesuai tema blogku yang membahas literasi, jadi aku ingin mencakup seluruh elemen dalam dunia literasi, terutama tentang buku.

Bagi kalian yang ingin mengunduh ebook-ebook lain silakan ketik kata ebook di buku ini. Atau bisa juga tentang review, ulasan, serta resensi buku fiksi dan nonfiksi.


Masa anak-anak merupakan masa pertumbuhan dan perkembangan yang mengasyikkan. Semua orang tua ingin agar kelak anaknya menjadi pribadi yang tangguh, cerdas, tanggap, dan pintar. Buktinya ada banyak anak di bawah usia lima tahun yang sudah pandai membaca, berbicara, bernyanyi, bahkan menghafal beberapa surat pendek dari Al Quran.

Sebenarnya bagaimana sih cara mereka dam mendidik buah hatinya?

Berdasarkan pengamatan dan bincang-bincang dengan para orang tua caranya cukup mudah. Yaitu dengan memperkenalkan sedikit demi sedikit yang diikuti dengan bermain. Bagaimanapun masa anak-anak tidak dapat dipisahkan dengan bermain.

Mereka butuh hiburan di usia kecilnya tapi juga perlu diajarkan ilmu-ilmu sedari kecil. Semakin hari dunia semakin berubah. Dan kita perlu menyiapkan generasi yang dapat beradaptasi dengan perubahan zaman.

Salah satunya bahasa. Yaps, bahasa sangat penting dalam keseharian. Selain Bahasa Indonesia sebagai bahasa negara nantinya di sekolah anak-anak akan dihadapkan dengan bahasa Inggris dan juga bahasa Arab (bagi yang sekolah di masdrasah atau sejenisnya).

Cara paling mudah untuk mengajari anak-anak sedari kecil adalah menyelipkan pelajaran saat mereka bermain. Jadi nantinya mereka akan belajar sambil bermain. Hal ini bertujuan supaya anak-anak tidak merasa jenuh atau juga tertekan.

Alat pendukung yang digunakan para orang tua saat ini dalam mengajari anaknya belajar bahasa adalah ebook atau buku elektronik. Mengapa ebook atau buku elektronik? Karena lebih mudah dan praktis tentunya serta sesuai zamannya yang mana semua serba digital.

Jika kamu belum tahu apa itu ebook atau buku elektronik silakn baca DI SINI


13 Rekomendasi Ebook/Buku Elektronik untuk Anak

  1. Buku Elektronik Pintar Ebook Bahasa Arab dan Inggris Belajar Alquran Edukasi Anak Ebook pintar Hadiah Anak Muslim

Ebook atau buku elektronik anak

Mainan edukasi anak yang satu ini termasuk paket lengkap. Karena dilengkapi dengan:

  • Buku anak pintar belajar

  • Bahasa Arab dan Inggris

  • Buku edukasi kosa kata terlengkap

  • Dilengkapi lagu-lagu anak islami

  • Dilengkapi murattal surat-surat pendek

  • Dilengkapi pembelajaran doa-doa harian untuk anak-anak

Kualitas dari produk tersebut bukan kaleng-kaleng karena sudah berstandar SNI. Berukuran 40 cm x 35 cm dengan berat 850 gram semakin membuat nyaman sang anak ketika belajar.

Dengan kelengkapan fitur yang disediakan tentu anak-anak akan semangat belajar. Sehingga buku elektronik ini cocok dipakai dalam mendukung kecerdasan sang anak.

Tertarik? Silakan beli DI SINI


  1. Ebook Muslim 4 Bahasa

Ebook buku elektronik anak muslim 4 bahasa

Ingin anak Anda pandai berbahasa sejak dini?

Ebook yang terdiri dari empat bahasa ini cocok buat menunjang proses belajar anak. Selain bermain anak juga bisa belajar. Sehingga sudah kenal dengan bahasa-bahasa dunia sejak dini.

Berukuran 25 cm x 24 cm dengan tebal 3 cm tentu memudahkan sang anak agar dapat memahami materi yang tersedia tanpa keberatan.

Jika ingin membeli ebook 4 bahasa Anda bisa membelinya dengan sistem COD atau bayar di tempat. Promo spesial dari Bengkulu BPOM.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. Ebook Muslim 3 Bahasa

Bahasa Indonesia, Inggris, dan Arab merupakan bahasa penting untuk mengantar kita ke gerbang dunia. Itulah mengapa di sekolah diajarkan Bahasa Inggris.

Saat di luar negeri jika bertemu orang asing kita dianjurkan bertanya memakai Bahasa Inggris. Kemungkinan besar orang itu akan mudah paham perkataan yang kita ajukan.

Begitu pula Bahasa Arab sebagai bahasa Al Quran. Apabila anak dikenalkan Bahasa Arab sejak dini tentu akan memudahkannya dalam memahami arti bacaan-bacaan yang dipakai saat beribadah.

Apabila anak sudah mengantongi tiga bahasa tersebut sejak dini tentu akan semakin mendekatkannya menuju kesuksesan di masa depan. Salah satu caranya adalah belajar melalui ebook 3 bahasa ini.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. Anak-anak Menyuarakan Ebook dengan Pena

Sebagian anak ada yang mahir menggunakan pena sedari kecil dan ada juga yang masih asal pegang. Kebetulan keponakanku umur 17 bulan termasuk pion yang pertama. Dia sudah bisa memegang pena dengan benar meskipun menulisnya masih acak-acakan.

Setelah aku tanya ke mamanya ternyata dia meniru omnya ketika sedang mengerjakan tugas sekolah. Di usianya yang masih dini orang tuanya ingin mengenalkan alat tulis dan pelajaran awal.

Jika anak Anda mempunyai maksud yang sama tak ada salahnya memberinya ebook dengan penanya.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. TME Ebook 3 Bahasa

Ebook buku elektronik anak muslim 3 in 1

Masih sama seperti sebelumnya. Buku elektronik anak ini memiliki fitur yang lengkap dan sesuai dengan kebutuhan anak. Tampilannya yang menarik seperti tas yang dapat dibawa kemana-mana.

Selain itu berguna juga untuk mengajari anak mengaji alif, ba', ta'. Bisa dibilang 3 in 1.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. Buku Elekteronik - Cahaya ID

Ebook buku elektronik anak

Ebook ini cocok digunakan saat mendekati masa sekolah sekitar usia 4 tahun ke atas. Memuat dua bahasa: Indonesia dan Inggris sehingga memudahkan anak dalam proses belajarnya. Selain itu ada bonus juga berupa lima musik dan dua cerita.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. Versi Bahasa Inggris Anak-anak dari Pembacaan Titik Elektronik

Versi Bahasa Inggris Anak-anak dari Pembacaan Titik Elektronik

Seperti yang tertera pada gambar di atas menjadi kepuasan tersendiri bagi orang tua jika bisa menemani anaknya belajar di usia dini. Selain belajar sang anak juga bisa menirukan suara mengenai cara pelafalan Bahasa Inggris yang baik dan benar.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. Y-Book Buku Elektronik Belajar Berbicara

Y-Book Buku Elektronik Belajar Berbicara

Mainan edukasi anak yang satu ini terlihat menarik dan begitu pas bagi usia anak-anak. Tampilannya yang colourfull  dengan pena hijau yang menggoda perasaan sang anak untuk belajar sambil memainkannya.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. Buku Bahasa Inggris Elektronik Anak

Bbuku elektronik bahasa inggris untuk anak

Masih satu brand dengan point ke-8 di atas. Namun buku elektronik yang ini memiliki tampilan yang bervariasi. Ada yang untuk anak muslim mengaji, belajar Bahasa Inggris, yang mendukung kemampuan anak dalam proses perkembangannya. Pokoknya multifungsi banget, deh.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. Ebook/Buku Elektronik Inggris Mandarin

Ebook for kids inggris mandarin

Satu lagi buku elektronik berbahasa Inggris dan Mandarin. Ingin punya anak yang jago berbahasa Inggris dan Mandarin? Buku elektronik ini cocok banget untuk mengatasi rasa keingintahuan mengenai Bahasa Mandarin.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. LALOVE Buku Baca Bahasa Arab Multifungsi

LALOVE Buku Baca Bahasa Arab Multifungsi

Mainan anak muslim yang satu ini memyajikan pelajaran Bahasa Arab dan seputar dunia Islam lainnya. Sehingga ke depannya diharapkan sang anak memahami ilmu-ilmu dasar mengenai agama Islam.

Dengan menjadikan buku elektronik anak muslim ini sebagai pegangan anak sehati-hari diharapkan tercipta generasi yang unggul.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. Ebook/Buku Elektronik Pintar

Ebook for children

Berdasarkan gambar di atas terbukti bahwa ebook atau buku elektronik ini termasuk kategori best seller. Di mana sudah banyak orang yang memakai dan merasakan manfaatnya.

Lazada pun memberi lima bintang untuk produk ini serta masuk dalam Lazada proiritas.

Tertarik? Silakan beli di sini


  1. Promo Shine Star - Ebook Muslim 3 Bahasa

Ebook buku elektronik 3 bahasa

Ada lagi nih yang masuk Lazada prioritas dan berbintang lima. Dalam gambar tersebut tertera contoh materi yang nantinya dipelajari oleh anak. Yaitu berupa haji dan umrah.

Mengenalkan pelajaran dasar agama kepada anak sejak dini adalah kewajiban para orang tua. Oleh karena itu, tak ada salahnya jika kita kasih sang anak ebook for kids seperti di atas.

Tertarik? Silakan beli di sini


Itulah sedikit pemaparanku mengenai ebook atau buku elektronik untuk anak yang tentunya edukatif, inspiratif, dan imajinatif. Selain belajar anak-anak juga bisa bermain, bernyanyi, dan membaca cerita pendek yang tersedia.

Sebagian besar dari produk-produk di atas memang hampir sama. Karena saya ambilnya dari link afiliate Lazada. Tetapi penjualnya tentu berbeda-beda. Jadi Anda bisa menyesuaikan sesuai keinginan ataupun letak tempat tinggal Anda.


Sekadar saran jika ingin membelikan anak ebook atau buku elektronik agar memperhatikan hal-hal di bawah ini:

  • Sesuai Kebutuhan

Hendaknya disesuaikan dengan usia sang anak. Sehingga nantinya pas dengan pemikirannya. Selain itu pemilihan bahasa juga perlu dipertimbangkan. Sang anak minatnya condong ke Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris Bahasa Arab, atau Bahasa Mandarin?

Jika hanya minat pada dua bahasa silakan beli ebook yang menjelaskan dua bahasa. Pelan-pelan saja. Nanti dengan sendirinya anak akan mengerti.

  • Sesuai Keinginan

Tidak ada salahnya apabila orang tua meminta pendapat sang anak dalam memilih. Hal ini bertujuan agar sesuai dengan ekspektasi. Kalau anaknya suka nanti belajarnya juga akan bersemangat.

  • Budget

Ada harga ada barang. Dalam membeli apa pun itu usahakan pas sama budget atau kondisi keuangan. 13 rekomendasi produk yang aku sebutkan di atas mempunyai harga yang berbeda-beda dan fitur yang berbeda pula.

Jika ada yang ingin ditanyakan lebih lanjut silakan tinggalkan komentar di kolom komentar di bawah ini.


Sumber gambar: Lazada

Semoga bermanfaat

Post a Comment

0 Comments